https://www.googletagmanager.com/gtag/js?id=UA-46662798-89

Kuliah Umum HEI : Creative Thinking

Bandung, Telkom University. Pada pekan ke-7, Kuliah Umum Pembentukan Karakter HEI (Harmony, Excellent, Integrity) mengundang Narasumber Khamsha Noory Finalisya M.Psi dengan tema kuliah Creative Thinking yang dilaksankan pada tanggal 1 November 2021 pukul 12.30 – 13.30 WIB. Tema tersebut diangkat karna diharapkan mahasiswa dapat berfikir kratif untuk mengasah kemampuan softskill nya.

Menurut pemaparannya, berfikir kreatif adalah dasar dari Inovasi/ide dan didasari oleh proses berfikir yang lain. Berfikir Kreatif mempunyai 6 elemen :

  1. Divergent Thingking, ketika berfkir kreatif harus mempunyai arah berfikir yang baru
  2. Logical atau berhubungan dengan bahasa,
  3. imagery atau bayangan dari ide tersebut
  4. Intuitive atau biasanya disebut dengan struktur atau hubungan
  5. Dialectical Thingking, biasanya ketika sudah menemukan ide, maka akan ditelusuri kembali melalui investigasi atau bertanya kembali tentang ketepatannya
  6. Vertical – Horizontal, Vertical yaitu elemen yang memikirkan hal-hal detail. Sedangkan kalau Horizontal yaitu mengukur seberapa lebar atau luas dampak dari ide tersebut

Terakhir yang beliau sampaikan, untuk bisa berfikir kreatif kita harus benar-benar mengetahui tentantang hal tersebut.

Kontributor : Vadilla Rahmadaniarti

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Contact us

Give us a call or fill in the form below and we will contact you. We endeavor to answer all inquiries within 24 hours on business days.