https://www.googletagmanager.com/gtag/js?id=UA-46662798-89

FRI dan PT.ASKI Bekerja Sama Dalam Digital Internship Program Untuk Mahasiswa Tingkat Akhir

Bandung, Telkom University Pada Rabu (22/01) PT. Astra Komponen Indonesia (ASKI) melakukan kunjungan ke Fakultas Rekayasa Industri Universitas Telkom. Kunjungan ini bertujuan untuk menjalin kerjasama antara FRI dan PT.ASKI dalam hal penyaluran mahasiswa tingkat akhir untuk mengikuti digital internship program dan mengerjakan proyek yang luarannya akan digunakan langsung oleh perusahaan.

PT. ASKI sendiri merupakan salah satu perusahaan afiliasi dari Astra Otoparts yang memproduksi komponen plastic untuk sepeda motor, mobil, dan truk melalui proses injeksi plastik, pengecatan komponen, produksi dan perakitan kaca spion, produksi dan perakitan kursi (termasuk foaming dan seaming). Didirikan sejak tahun 2011, kini PT. ASKI mulai menerapkan konsep smart factory dalam proses produksi di lantai manufakturnya untuk mendukung kewujudan Industri 4.0.

PT. ASKI menampilkan video implementasi smart factory yang sudah dijalankan kepada para dosen Kelompok Keahlian E-Promize FRI

Pada bagian shopfloor masih banyak sistem yang dapat di automasi dan diperbaiki sehingga pekerjaan dapat dilakukan dengan lebih efisien namun tetap efektif. Bagian-bagian yang dapat di improve dari shopfloor ini akan dijadikan sebuah project dengan luaran yang akan diterapkan langsung diperusahaan. Disinilah peran para mahasiswa yang akan mengikuti digital internship program ini menjadi penting.

Program internship ini sendiri membutuhkan fullstack engineer, video editor, dan android developer dimana Fakultas Rekayasa Industri khususnya Program Studi Teknik Industri dapat menyalurkan mahasiswa-mahasiwanya untuk mengikuti program ini. Project ini akan dikerjakan dalam kurun waktu sesuai yang ditentukan oleh timeline perusahaan, dan dibawah supervisor yang progresnya akan dicek secara berkala. Kerjasama ini menjadi peluang yang sangat baik bagi mahasiswa-mahasiswa FRI untuk mencoba secara nyata dunia kerja dan mendalami pengetahuan yang sudah didapatkan direalisasikan langsung ke industri.

Kontributor : Firjatullah Nastari

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Contact us

Give us a call or fill in the form below and we will contact you. We endeavor to answer all inquiries within 24 hours on business days.