https://www.googletagmanager.com/gtag/js?id=UA-46662798-89

PERANCANGAN ALAT BANTU BACA DAN BERHITUNG DENGAN METODE DESAIN SPRINT DI PUSAT KEGIATAN GURU KECAMATAN ARCAMANIK

Speech Delay atau keterlambatan berbicara dialami oleh anak-anak tertentu yang seharusnya sudah dapat mengucapkan huruf, kata, dan kalimat tertentu di usianya. Hal ini dapat mengakibatkan pertumbuhan dan perkembangan anak yang terhambatserta dapat mengakibatkan gangguan yang serius.

Dosen-dosen Teknik Industi Fakultas Rekayasa Industri Telkom University mencoba merancang sebuah alat untuk merangsang pertumbuhan dan perkembangan anak terutama dalam hal lingustik (Bahasa). Alat yang dirancang ini terdiri dari 28 huruf kecil, 28 huruf kapital, dan 1 set kartu gambar. Alat bantu baca ini sudah digunakan pada anak-anak yang memiliki speech delay. Anak-anak diharapkan dapat bermain sambal belajar. Anak-anak akan mengenal huruf, mengenal kata, bahkan dapat memyusun sebuah cerita sederhana dari gambar-gambar yang disediakan.

Uji coba kedua dilakukan pada anak-anak yang bersekolah di TK Sarah Shabrina. Uji coba ini membutuhkan waktu selama 1 bulan. Uji coba dilakukan oleh guru-guru TK Sarah Shabrina dan anak-anak yang bersekolah di TK Sarah Shabrina. Dari hasil uji coba ini, anak-anak lebih cepat untuk mengenal huruf, menganl angka, dan mereka dapat berimajinasi untuk membuat sebuah cerita. Selanjutnya, para guru akan memasukkan alat bantu baca ini ke dalam kurikulum. Para guru juga memberikan masukan agar dapat ditambahkan pengenalan angka dan operasi matematika secara sederhana. Berdasarkan masukan dari guru di TK Sarah Shabrina, kami menyempurnakan alat bantu baca ini dengan 1 set kartu berhitung yang terdiri dari angka-angka dan simbol dasar matematika.

Kami juga mengenalkan alat bantu baca ini juga ke TK yang berada di Kecamatan Arcamanik melalui workshop. Workshop dilakukan pada hari Senin, tanggal 30 Mei 2022, bertempat di TK Putra, Jl. Golf Selatan VII No.25 Rt/Rw:002/010, Cisaranten Bina Harapan, Kec. Arcamanik, Kota Bandung, Jawa Barat 40294. Workshop ini dihadiri oleh 60 guru-guru TK di Kecamatan Arcamanik. Proses sosialisai produk alat bantu baca dilakukan di workshop ini dan di akhir acara kami membagikan 5 alat bantu baca secara simbolik.

Kontributor : Ika Arum – Devi Pratami – Dellarosawati

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Contact us

Give us a call or fill in the form below and we will contact you. We endeavor to answer all inquiries within 24 hours on business days.