Bandung, Telkom University – Dosen Program Studi S1 Sistem Informasi mengadakan Pengabdian Masyarakat dengan tema Implementasi Learning Management (LMS) System Guna Mendukung Proses Pembelajaran Jarak Jauh Pada SMK Daarut Tauhiid Boarding School Bandung. Kegiatan ini diinisiasi oleh tim dosen yakni Iqbal Santosa dan Ryan Adhitya Nugraha. Program ini merupakan program pengabdian masyarakat yang didanai oleh Direktorat PPM (Penelitian dan Pengabdian Masyarakat ) Universitas Telkom.
Kegiatan implementasi ini diselenggarakan dalam waktu 3 bulan yakni juli hingga september 2020. Pelaksanaan workshop dilakukan secara bertahap kepada para guru dan semua siswa. Diawali workshop guru pada tanggal 15-16 juli 2020 secara daring melalui ZOOM Meeting. Kegiatan ini dibuka langsung oleh Bapak Iqbal Santosa, S.Si., M.T.I. selaku Ketua pelaksana kegiatan pengabdian masyarakat ini. Tak lupa, Kepala sekolah SMK Daarut Tauhiid Boarding School Bandung, Bapak Abdul Rojak, S.S. juga memberi sambutan pembukaan Acara ini. “Mudah-mudahan ini menjadi project yang bisa digunakan terutama di SMK Daarut Tauhiid dan bisa ditularkan ke sekolah-sekolah lain yg ada di daarut tauhiid. Saya mengucapkan banyak terima kasih terutama kepada Pak Iqbal dan Tim yang telah membantu tim IT disini terutama guru-guru TKJ untuk membuat aplikasi LMS. Semoga berkah untuk semua.”
Pada workshop ini materi yang diberikan adalah seputar penggunaan LMS baik kepada Guru, Admin, maupun siswa. Para peserta sangat antusias dengan workshop ini. Adapun tutor pada workshop ini adalah Bapak Iqbal Santosa untuk modul guru, dibantu Mahasiswa dari S1 Sistem Informasi sebagai tutor untuk modul admin dan guru.
Tujuan yang ingin dicapai dari kegiatan pengabdian masyarakat ini ialah: 1) Meningkatkan efektifitas dan efisiensi proses pembelajaran jarak jauh melalui pemanfaatan Learning Management System. 2) Membekali civitas akademik dengan kompetensi dan keterampilan dasar yang diperlukan dalam pelaksanaan pembelajaran jarak jauh.
Kegiatan pengabdian masyarakat ini diharapkan dapat menyiapkan civitas akademika dalam mengimplementasikan pembelajaran jarak jauh, memberikan kemudahan civitas akademika dalam proses pembelajaran jarak jauh, dan meningkatan kepuasan siswa dalam proses pembelajaran jarak jauh.
Di akhir acara, panitia memberikan souvenir dan sertifikat kepada seluruh guru yang hadir dalam workshop ini. Tak lupa para guru menyampaikan sedikit testimoninya tentang acara ini. “Harapannya workshop dapat berkelanjutan dan berjenjang, karena masih banyak menu-menu LMS yang belum tereksplor dan masih butuh bimbingannya untuk menjalankan LMS.” Pesan Ibu Bu Siti Wily Aziizah, S.Pd. Adapun Pak Huripudin, S.T. menambahkan “Sangat bagus sekali program LMS-nya dan alhamdulillah aplikasinya juga sangat terpakai di SMK Daarut Tauhiid Bandung. Mohon untuk dilanjutkan dan kami berharap ada pengembangan-pengembangan kedepannya yang bisa disinergikan”.